Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Game Tebak Kata Katla Dan Wordle

SMK Penerbangan – 2 game tebak kata Katla dan Wordle dapat menambah perbendaharaan kata anda. Game ini sebenarnya sama seperti layaknya permainan tebak kata yang beredar luas di internet maupun toko aplikasi di ponsel. Bedanya anda tidak perlu menginstal aplikasi untuk dapat memainkan permainan ini. Apa sih Katla dan Wordle ini? Bagaimana model permainannya? Kami berikan penjelasannya.



Game Tebak Kata Katla Dan Wordle

Katla merupakan sebuah permainan tebak kata dimana anda harus bisa menebak dari sebuah kaa dari 5 huruf. Anda akan diberikan 6 kesempatan untuk menebak kata setiap harinya. Akan ada kata baru setiap hari yang harus anda temukan. Kata yang ditebak memiliki syarat kata baku yang ada di KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia).

Worlde juga merupakan platform yang sama persis dengan Katla. Bedanya kata yang harus anda tebak adalah dalam bahasa Inggris. Kata baku yang sopan dan tidak negatif harus kamu temukan. Dan setiap kata akan berganti pada hari selanjutnya.

Katla

  • Kunjungi https://katla.vercel.app
  • Tulis 5 huruf yang menjadi satu kata dalam bahasa Inggris
  • Huruf yang berwarna Abu-Abu adalah salah
  • Warna Oranye menandakan huruf benar namun posisinya salah
  • Warna Hijau menandakan huruf benar dan posisinya benar
  • Huruf yang salah akan berubah menjadi gelap di keyboard, sedangkan yang benar akan menjadi hijau (posisi pas) dan oranye (posisi salah)

Anda hanya diberikan 6 kali kesempatan dalam menebak kata yang benar. Apabila terdapat 2 huruf yang sama, maka akan hanya muncul 1 warna Oranye. Tips dalam memainkan game tebak kata Katla dan Wordle sebenarnya adalah isikan kata dengan huruf paling bervariasi. Dengan kata konsonan atau vokal yang paling berbeda, maka anda akan dapat menjaring huruf yang benar.

Fokuskan pada huruf yang telah benar dan berwarna oranye. Tuliskan kata yang menggunakan huruf tersebut. Pikirkan sebanyak kata yang mungkin masuk untuk huruf yang benar.

Wordle

  • Kunjungi https://www.nytimes.com/games/wordle/index.html
  • Tulis 5 huruf menjadi satu kata dalam bahasa Inggris
  • Orange berarti huruf benar posisi salah
  • Hijau huruf benar posisi benar
  • Abu-abu huruf salah
  • Ini juga berlaku untuk keyboard, warna akan berubah sesuai dengan kondisi benar dan salahnya

Gunakan 6 kesempatan sebaik-baiknya dengan menggunakan kata yang paling banyak variasinya. Paling banyak konsonan atau vokal untuk bisa mengetahui lebih banyak huruf yang salah.

Itulah beberapa tips bermain game tebak kata Katla dan Wordle. Share di twitter, facebook dan media sosial yang lainnya. Ajak teman anda untuk memainkan ini sehingga bisa jadi bahan obrolan bersama. Kalian juga bisa saling berkompetisi atau mencari contekan. Yang paling penting gak seru sekali jika anda mencari kunci jawaban di internet. Keluarkan semua kemampuan kosa kata yang anda miliki. Ini juga akan melatih perbendaharaan kata yang ada dalam pikiran.

Post a Comment for "Game Tebak Kata Katla Dan Wordle"